Senin, 17 Maret 2025

Gunung Semeru Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi Empat Ribu Meter


JAKARTA, GebrakNasional.Com Gunung Api Semeru di Jawa Timur (Jatim) dikabrkan mengalami erupsi pada Minggu, 16 Maret 2025, sekira pukul 21.54 WIB. Tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 1.000 meter di atas puncak atau kurang lebih 4.676 meter di atas permukaan laut.


“Terjadi erupsi G. Semeru pada hari Minggu, 16 Maret 2025, pukul 21:54 WIB. Tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 1000 m di atas puncak (± 4676 m di atas permukaan laut),” ujar petugas Pos Pengamatan Gunung Api (PGA), Sigit Rian Alfian dalam keterangannya, Minggu, 16 Maret 2025.


Gunung Api Semeru yang mengalami erupsi itu membuat kolom abunya teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat daya.


Erupsi Gunung Api Semeru itu terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 111 detik.


“Rekomendasi. Tidak melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 8 km dari puncak (pusat erupsi),” ujar Sigit.


Sigit mengimbau masyarakat yang ada di sekitar Gunung Api Semeru agar tidak melakukan aktivitas apapun di sektor Tenggara, di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 8 km dari puncak atau pusat erupsi.


Di luar jarak tersebut, kata dia, masyarakat tidak melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai atau sempadan sungai di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 13 km dari puncak.


“Tidak beraktivitas dalam radius 3 Km dari kawah/puncak Gunung Api Semeru karena rawan terhadap bahaya lontaran batu (pijar),” ujarnya.


Sigit juga mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi awan panas, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai ataupun lembah yang berhulu di puncak Gunung Api Semeru.


“Utamanya sepanjang Besuk Kobokan, Besuk Bang, Besuk Kembar, dan Besuk Sat serta potensi lahar pada sungai-sungai kecil yang merupakan anak sungai dari Besuk Kobokan,” pungkasnya. (*/red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Back to Top