Serang // GebrakNasional.com - Kegiatan Kanit Reskrim Polsek Curug Polresta Serkot dan Anggota melaksanakan Patroli antisipasi balap liar di Jalan Palima - KP3B pada Minggu dini hari, 16/03
Kapolresta Serkot Kombes Pol. Yudha Satria, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Curug Iptu Tarsico, S.H., M.H. menuturkan dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif selama bukan puasa 1446 H. Maka Poksek Curug Polresta Serkot melaksanakan kegiatan Patroli rutin antisipasi balap liar, dan antisipasi kejahatan jalanan lainya.
Kapolsek juga memberikan perintah kepada Kanit Reskrim Polsek Ipda. Oman Rahayu, S.H., bersama Personel lainya untuk melakukan patroli malam dan berupaya untuk menekan tingkat kejahatan di wilayah Polsek Curug Polresra Serkot.
Kanit Reskrim Ipda. Oman juga menambahkan bahwa dengan kerjasama Polsek Curug, Polresta Serkot, dan Polda Banten kita ciptakan situasi selalu aman dan terkendali.
Seperti minggu dini hari ini kami berhasil amankan satu sepeda motor yang ditinggal oleh pemiliknya, pemilik tidak diketahui, lalu kami amankan kendaraan tersebut dari TKP di jl. Syech nawawi albantani tepatnya depan kampus Uin diduga kuat melihat tampilan sepeda motor tersebut akan digunakan untuk balap liar. Tambah Ipda. Oman.
Untuk menjaga Kamtibmas di daerah Hukum Polresta Serkot Kita selalu lakukan kolaborasi melaksanakan patroli malam untuk antisipasi tindak kejahatan yaitu meliputi pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas) dan balap liar (bali). Tutup Kanit Reskrim Polsek Curug Polresta Serkot Ipda. Oman Rahayu. (Wie)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar