Rabu, 22 Januari 2025

Melalui Zoom Meeting, Polsek Pabuaran Polresta Serkot Mengikuti Kegiatan Penanaman Jagung Serentak 1 juta Hektar


Serang // GebrakNasional.com - Kapolsek Pabuaran Polresta Serkot bersama Personil Bhabinkamtibmas laksanakan Zoom meeting di Aula BPP Kecamatan Gunung Sari pada Selasa, (21/01).


Kapolsek Pabuaran  Iptu Suwarno, S.H.  bersama Bhabinkamtibmas mengikuti kegiatan Penanaman Jagung serentak 1 juta Hektar di Karang Mukti Cipendeuy, Subang secara virtual melalui Zoom Meeting


Hadir dalam kegiatan di Subang Menteri pertanian Republik Indonesia Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Wakil Menteri Pertanian Sudiyono, Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo, Gubernur Jawa barat terpilih Bapak Dedi Mulyadi, serta stake holder dan kelompok tani.


Dalam kegiatan penanaman Jagung serentak satu juta hektar ini Polri mendukung program Astacita ketahanan pangan melalui Swasembada pangan.


Seluas 33.214 hektar lahan sudah di tanami bibit jagung oleh gugus tugas ketahanan pangan Polri di seluruh Polda dan Polres/ta se Indonesia.


Polri bertekad untuk mendukung program ketahanan pangan sesuai program Astacita Presisden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto.


Irwasum Polri Komjen Pol. Dedi Prasetyo menambahkan bahwa dengan kegiatan Penanaman Jagung serentak 1 juta Hektar ini "kami Polri bekerjasama bersama kementrian pertanian dan Stake Holder berkolaborasi dengan masyarakat dan kelompok tani untuk serentak melaksanakan berkonsentrasi di penanaman jagung serentak ini". Ujarnya.


Komjen Pol. Dedi Prasetyo juga menampilkan perkembangan lahan yang ditanami oleh Polda Banten yang berlokasi di Kabupaten Lebak seluas 155 hektar dengan usia tanam 40 hari dengan rata-rata ketinggian 162 cm, yang diperkirakan akan panen di akhir februari hingga maret dalam paparannya di lokasi.


Dan kami juga mengucapkan terimakasih kepada Kementrian pertanian yang telah mendukung Gugus tugas Polri dalam mendukung ketahanan pangan dengan memberikan bibit jagung, bibit unggulan lainnya dan pupuk serta alat yang dapat mendukung kegitan gugus tugas Polri dalam ketahanan pangan. Tutup Irwasum Polri. Komjen Pol. Dedi Prasetyo.

(Wie)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top