Cilegon // GebrakNasional..com - Dalam upaya preventif dan guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan sambang ke salah satu Pondok Pesantren di lingkungan Kelurahan Warnasari Kecamatan Citangkil Kota Cilegon, Senin (21/10/2024).
Di tempat terpisah Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Kemas Indra Natanegara Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Fauzan Afifi mengatakan “Kegiatan sambang silaturahmi ke pondok pesantren merupakan kegiatan rutin yang harus dilakukan oleh Bhabinkamtibmas guna menciptakan hubungan harmonis sehingga melalui silaturahmi ini diharapkan Bhabinkamtibmas dapat memperoleh informasi terkait situasi kamtibmas dilingkungan sekitar pondok pesantren.”
Kegiatan Sambang yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas tersebut bertujuan untuk memupuk rasa persatuan dan persaudaraan antar umat beragama dan menjaga stabilitas keamanan di daerah binaannya
Dalam sambang silaturahmi tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten terlihat akrab dengan para santri yang masih anak-anak dan remaja sekaligus menyisipkan pesan Kamtibmas.
“Bhabinkamtibmas Berpesan kepada santri agar tetap semangat dalam menuntut ilmu dan hargai teman serta hormati guru di pondok pesantren karena dengan kalian menghormati serta memuliakan guru maka kalian akan mendapatkan keberkahan hidup.” ujar Bhabinkamtibmas
Selain itu, Bhabinkamtibmas menambahkan kepada santri agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap orang yang belum dikenal, dan memberikan himbauan agar tidak mudah mempercayai adanya berita Hoax karena berita tersebut dapat merusak kerukunan warga yang selama ini sudah terbina dengan baik,Tutupnya. (Wie)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar