Cilegon // GebrakNasional.com - Ketua PPS tingkat Desa telah melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Sementara Perbaikan pada Pemilihan Umum Serentak tahun 2024. Jum'at (06/08/2024).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Kemas Indra Natanegara melalui Kapolsek Anyar Polres Cilegon Polda Banten AKP Suhel menyampaikan dalam rangka persiapan pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten dan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 wilayah Kec. Anyar Kab. Serang untuk memonitoring dari mulai tahapan awal sampai dengan pelaksanaannya dan tahap akhir.
Dan pada kesempatan ini Anggota Bhabinkamtibmas monitoring dan menghadiri giat Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Sementara Perbaikan (DPSHP) Tingkat Desa Kecamatan Anyar Kab. Serang pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten dan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 wilayah Dsm Tambang Ayam Kec. Anyar. Dengan kehadiran anggota polri pada saat pelaksanaan kegiatan tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman. "Tutup Kapolsek. (Wie)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar