Rabu, 07 Agustus 2024

Cegah Paham Radikalisme dan Intoleransi, Bhabinkamtibmas Polsek Waringinkurung Datangi Pemilik Ponpes


Serang // GebrakNasional.com - Personil Bhabinkamtibmas Polsek Waringinkurung melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pembinaan dalam rangka mencegah paham radikalisme dan intoleransi khususnya tokoh agama di Ponpes Amalul Ummah Desa Sampir.


Kegiatan dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Polsek Waringinkurung Bripka Febriana Eka Putra, S.H bersama tokoh agama dan masyarakat di Ponpes Amalul Ummah Kampung Tegal Maja Desa Sampir yang berada di wilayah hukum Polsek Waringinkurung, Rabu (07/08/2024).


Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H, M.I.K melalui Kapolsek Waringinkurung AKP Raden Suyanto menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan sebagai deteksi dini dan memberikan wawasan dalam menangkal paham radikalisme dan intolerasi antar umat beragama. "Ini merupakan wujud kepedulian Polri dalam mempertahankan keutuhan bangsa dari paham paham radikalisme dan intoleransi yang dapat merusak keutuhan bangsa" ujar Kapolsek.


Lebih lanjut, Raden menambahkan bahwa dalam mensukseskan Pemilu Pilkada tahun 2024 ini, menghimbau agar masyarakat ikut berpartisipasi serta menolak adanya politisasi identitas dan agama.


"Mari kita guyub, jaga kerukunan antar umat beragama, Polsek Waringinkurung berikan jaminan masyarakat untuk dapat beribadah sesuai dengan kepercayaan yang dianut" ujar AKP Raden Suyanto. (Wie)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top