Sabtu, 13 Juli 2024

Komunikasi dan Konsolidasi, Keluarga Besar LVRI Banten Audiensi Bersama Plh, Sekda Provinsi


Serang // GebrakNasional.com - Di ruang rapat kerja Plh, Sekretaris Daerah Provinsi Banten Hj. Virgojanti,SE,.M.Si. bersama ASDA 1 Mokarom dan Perwakilan Kesbangpol Banten menerima Audiensi Keluarga besar LVRI Banten dimana Hadir Ketua DPD LVRI Banten Letkol (Purn) H. Praptono, Ketua PD.PPM Banten H. Chandra Mahardhika,SE.MM, Ketua DPC LVRI Kabupaten Lebak Suhandi Perwakilan DPC LVRI Se Banten, Ketua PC PPM Kota Cilegon Hj. Fitri Sukawati Perwakilan PC.PPM Se Banten serta Rosad dan dede rusli Panpel Harvetnas 2024.


Dalam Pembukaan audiensi Ketua DPD LVRI Banten Menjelaskan Surat Menteri Sekretaris Negara Republik Indonesia Nomor B-40/M/D-2/SR.02/06/2024 tanggal 12 Juni 2024 tentang Pelimpahan kepada Menteri Pertahanan Republik Indonesia agar Pelaksanaan Peringatan Hari Veteran Nasional 2024 diselenggarakan oleh Pemerintah. 



Dan Surat Ketua Umum DPP Legiun Veteran Republik Indonesia Nomor: A266/MBLV/XII/07/2024 Tanggal 03 Juli 2024 tentang Penyelenggaraan Hari Veteran Nasional (HARVETNAS) Tahun 2024. Di samping itu perlu kami laporkan bahwa program DPD  LVRI Provinsi Banten adalah sosialisasi jiwa semangat nilainilai 1945 (JSN 45) kepada generasi muda SD, SMP, SMA, Perguruan tinggi dan organisasi lainnya. Berdasarkan Undang-undang Nomor 15 Tahun 2012 . Tentang LVRI Bab VII Pasal 19 pemerintah memberikan dorongan dan bantuan kepada LVRI untuk melaksanakan tugasnya, kemudian sesuai Kepres No 21 Tahun 2023 Bab XII Pasal 33 Perbendaharaan LVRI diperoleh dari bantuan pemerintah baik dalam bentuk APBN maupun APBD, Selanjutnya mohon petunjuk untuk pelaksanaan peringatan Hari Veteran Nasional di Provinsi Banten Mengingat DPD LVRI provinsi Banten selama ini belum pernah mendapatkan dukungan APBD melalui dana hibah seperti yang diamanatkan Undang-undang Nomor: 15 Tahun 2012.


Dan menjelaskan Keberadaan Persatuan Istri Veteran (PIVERI) dan Pemuda Panca Marga (PPM) Dalam Naungan LVRI. 

Mengusulkan Kepada Ibu Sekda Provinsi Banten agar bisa menyesuaikan keberadaan Harvetnas di Provinsi dengan kebijakan Surat Sekretaris Negara dan Keputusan DPP LVRI. Mohon kiranya kami keluarga besar di Banten bisa menyesuaikan dengan petunjuk DPP LVRI Agar disampaikan kepada Pemerintah Banten. Ucap ketua LVRI Banten


Dalam audiensi tersebut Ketua PD.PPM Banten H. Chandra Mahar Dhika,SE.MM sangat Mengapresiasi telah terjalinnya komunikasi dan konsolidasi Pemerintah Banten dan keluarga besar LVRI, Bung Chandra juga Menyampaikan Kepada Ibu Sekda Provinsi Banten Bahwa PPM Banten tgl 6 juli 2024 di Gd. Juang kota serang, PPM Banten Mengadakan Rapat Koordinasi Pleno Persiapan Rakerda dan Rapimda 2024 menuju Musda 2025, berharap program Kerja JSN 45 bisa di kolaborasikan dengan dinas kesbangpol dan dinas pendidikan provinsi banten dalam merumuskan rancangan kerjasama kedepannya bersama PPM LVRI di Banten dalam segala bidang untuk Implementasi Program JSN45 dalam Penjabarannya dan Praktek nya agar berguna untuk mendoktrin generasi muda agar tidak lupa sejarah dan dapat menghargai para pejuang (Veteran) yang telah berjuang memerdekaan Bangsa Indonesia di wilayahnya masing2. Ujar ketua PPM Banten.


Ibu Hj. Virgojanti, SE,M.SI, Plh,Sekretaris Daerah Banten. Mengucapkan terima kasih atas kehadiran keluarga besar LVRI Banten dan PPM Banten yang sudah menjelaskan keberadaan Maksud dan Tujuan Harvetnas dan keberadaan Keluarga besar LVRI (PIVERI dan PPM) ini sangat baik dan kami akan menyesuaikan dan mengusulkan untuk tahun ini Harvetnas kita barengin dalam kegiatan Rangkaian  HUT 17 agustus 2024 dan setiap tanggal 15 agustus Pemerintah banten ada tasyakuran dan ramah tamah dan mohon nanti ASDA 1 dan  kesbangpol dapat menyesuaikan agar di gabungkan acara Harvetnas 2024 di Banten di tanggal 15 agustus dan kedepannya dalam Rangkaian Rutinitas tahunan di bulan agustus setiap tahunnya direncanakan secara khusus Harvetnas Di Banten di setiap tanggal 10 agustus, dan untuk PIVERI dan PPM Terus lakukan Konsolidasi dengan kesbangpol maupun dinas terkait untuk membahas program strategis apa yang bisa disinergikan untuk membangun Banten dipersilakan. Tutur ibu sekda.


Acara di tutup dengan foto bersama dan closing stetament Plh, Sekretaris Daerah Banten.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top