Sabtu, 27 Juli 2024

Cegah Gangguan Kamtibmas, Personil Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Laksanakan Patroli Dialogis


Serang // GebrakNasional.com - Untuk mencegah dan menekan terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Personel Polsek Waringinkurung menyambangi warga di pemukiman, guna jalin silaturahmi dengan masyarakat serta untuk menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas, Sabtu (27/07/2024) Siang.


Dengan patroli dialogis diharapkan dapat langsung bertemu dengan masyarakat, hadir ditengah - tengah masyarakat guna menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas agar tepat sasaran. 


Pada kesempatan tersebut Personel Polsek Waringinkurung menghimbau masyarakat agar bersama - sama menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masing - masing, ucapnya.


"Selain melaksanakan giat patroli dialogis, Personel Polsek juga menghimbau dan mengingatkan kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap gelagat mencurigakan yang ada di sekitarnya," jelasnya.


Saat akan meninggalkan rumah pada siang hari atau bekerja untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan ataupun pencurian.


Sementara itu, Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K, M.H, M.I.K melalui Kapolsek Waringinkurung AKP Raden Suyanto, mengatakan, "Patroli ini dilakukan untuk pendekatan kepada masyarakat, agar masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polisi ditengah - tengah masyarakat," sambungnya.


"Dan mampu menciptakan komunikasi sebagai wadah silaturahmi juga kedekatan Polisi dengan masyarakat," tandas Kapolsek Waringinkurung.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top