Minggu, 21 April 2024

Cegah Balapan Liar, Personil Polsek Ciomas Polresta Serkot Patroli Wilayah Perbatasan


Serang // GebrakNasional.com - Dalam rangka mencegah terjadinya kriminalitas, laka lantas, balap liar, genk motor dan tawuran, Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten melakukan patroli wilayah perbatasan, Minggu (21/04).


Pelaksanaan patroli perbatasan dilaksanakan Kanit Binmas Aipda Isjuanto dan Bripka Anif.


Aipda Isjuanto sampaikan pesan kamtibmas kepada pemuda dan masyarakat agar tidak melakukan aksi balap liar yang dapat membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya. 


"kepada para warga masyarakat pengguna jalan untuk selalu berhati-hati tetap selalu waspada terhadap aksi kriminalitas kejahatan jalanan" Ungkap Bripka Anif.


Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes Pol. Sofwan Hermanto,S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Iptu Fridy Romadhan Panca Rizky  S.Sos. menyampaikan bahwa patroli perbatasan yang dilaksanakan Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten dalam rangka menekan gangguan Kamtibmas. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top