Serang // GebrakNasional.com - Unit Patroli Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Polda Banten melaksanakan patroli KRYD siang hari dan menemui warga di Desa Sukabares, Sabtu (23/03/2024).
Saat patroli melintas Desa Sukabares, petugas patrolinya melakukan dialogis dan memberikan imbauan kamtibmas kepada warga sekitaran Desa Sukabares bersama - sama jaga kamtibmas.
Dalam kesempatan tersebut petugas patroli mengimbau agar warga selalu memperhatikan kelayakan kendaraan dan mengutamakan keselamatan diri sendiri berikut penumpang dan juga tak lupa agar selalu mematuhi aturan yang berlaku dijalan raya apabila sedang berkendara.
Petugas patroli juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan masyarakat.
Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H, M.I.K melalui Kapolsek Waringinkurung AKP Raden Suyanto menambahkan, untuk menghindari terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Waringinkurung, petugas patroli senantiasa memberikan imbauan - imbauan, tambah Kapolsek. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar