Jumat, 02 Februari 2024

Pemilu Damai, Kapolresta Serkot Ikuti Olahraga Bersama Forkopimda Provinsi, Kabupaten dan Kota Serang


Serang // GebrakNasional.com - Kapolresta Serkot ikuti kegiatan olahraga bersama Forkopimda Provinsi, Kabupaten dan Kota Serang dalam rangka Pemilu damai tahun 2024 di alun-alun Barat Kota Serang pada Jumat (02/02).


Kapolresta Serkot Kombes Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K., menuturkan dalam menjaga kebugaran tubuh kami Forkopimda Provinsi, kabupaten, dna Kota Serang melaksanakan olahraga bersama dalam rangka pemilu damai 2024.


Kegiatan tersebut di pimpin oleh Komandan Korem 064/Maulana Yusuf Brigjen TNI Fierman Sjahfirial Agustus, dengan suara tegas dan lantang menyiapkan peserta olahraga bersama tersebut.


Kagiatan olahraga bersama ini bertujuan agar dalam pelaksanaan pemilu pada tanggal 14 Februari nanti berjalan dengan aman dan damai.


Forkopimda melaksanakan olahraga senam yang di pandu oleh instruktur senam yang energik dan bersemangat sehingga bisa membakar situasi menjadi lebih semangat. 


Hadir dalam kegiatan olahraga tersebut para unsur pimpinan baik dari tingkat Provinsi, kabupaten, dan Kota Serang, serta Personel Polresta serkot, dan Personel Korem, Kodim, dan Intansi terkait.


Karena penting menjaga imunitas dengan berolahraga agar tubuh kita selalu dalam keadaan sehat karena setiap gerakannya juga membuat otot-otot kita jadi kuat. "Tapi lakukan pemanasan dulu ya" tutup Kapolresta Serkot.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top