Kamis, 28 Desember 2023

Peringati Hari Juang TNI AD Ke-78, Grup 1 Kopassus Gelar Turnamen Sepak Bola Usia Dini Dangrup 1 Cup 2023


Serang // GebrakNasional.com - Dalam rangka memperingati Hari Juang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) ke-78 yang jatuh pada tanggal 15 Desember 2023. Grup 1 Kopassus menggelar kegiatan Turnamen Sepak Bola Usia Dini Dangrup 1 Cup 2023 yang bertempat di Stadion Heroic Grup 1 Kopassus, Kota Serang, Provinsi Banten. 


Dalam sambutannya, Komandan Grup (Dangrup) 1 Kopassus, Kolonel Infanteri Inf Irfan Amir mengatakan bahwa melalui kompetisi Sepak Bola Usia Dini Dangrup 1 Cup 2023 yang digelar dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-78 dengan event ini diharapkan bisa menanamkan semangat juang pada generasi muda.


 "Dalam event ini kami berupaya untuk menanamkan semangat juang kepada generasi muda serta memupuk solidaritas dan sportifitas diantara peserta," katanya, Kamis (28/12).


Ia menjelaskan, kegiatan ini menjadi salah satu wadah pembinaan teritorial yang terbatas dalam menguatkan keterlibatan TNI AD di kehidupan masyarakat.


Selain itu, penyelenggaraan turnamen sepak bola ini adalah sebagai tolok ukur sejauh mana perkembangan olahraga sepakbola usia dini di wilayah Provinsi Banten khususnya di Kota Serang.


"Melalui olahraga sepak bola, kita ingin menanamkan rasa cinta tanah air kepada generasi muda. Semoga kegiatan ini tidak hanya menciptakan pemain hebat di level nasional, tetapi juga menginspirasi mereka untuk meraih prestasi di tingkat internasional," ujarnya. 


Dalam kesempatan itu, Dangrup 1 Kopassus, Kolonel Inf Irfan Amir berpesan agar para peserta bisa bermain dengan hati yang senang, jiwa yang sportif, serta bisa menunjukkan segala kemampuan dan mengikuti setiap peraturan pertandingan. 


Kemudian, salah satu pelatih dari peserta yang mengikuti turnamen, Magrib mengatakan, agenda yang digelar oleh Grup 1 Kopassus ini sangat baik, terutama untuk anak-anak usia dini. Dengan adanya kegiatan ini, anak-anak memiliki kegiatan yang positif terutama di libur akhir tahun. 


"Ini akhir tahun yang menyenangkan bagi anak-anak. Kalau bisa kegiatan seperti ini bisa terus diselenggarakan, minimal setahun sekali bahkan bisa setahun dua kali. Karena agar anak-anak bisa memiliki kegiatan yang positif." kata pelatih dari SSB Badak Muda Pandeglang pada awak media.


Diketahui, dalam turnamen kali diselenggarakan dengan dua kategori usia dan diikuti sebanyak 12 tim dari kategori U-10 dan 24 tim dari kategori U-12. Memperebutkan Juara 1 sampai 4 per kategori usia. Juga merebutkan predikat individu sebagai top scorer serta best player. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top