Jumat, 01 Desember 2023

Patroli Sekolah, Kanit Binmas Polsek Kasemen Polresta Serkot Beri Himbauan Kepada Pelajar


Serang // GebrakNasional.com - Guna mencegah kenakalan remaja, Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten melaksanakan patroli rutin dengan menyambangi sekolah-sekolah. Jumat (01/12/2023)


Beberapa lokasi yang menjadi sasaran patroli Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten dalam antisipasi kenakalan remaja diantaranya SMP Barokah Kampung Kroya Lama Kelurahan Kasunyatan Kecamatan Kasemen menyambangi pelajar yang hendak pulang sekolah.


Kanit Binmas Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten Aipda Agus Hariyanto mengatakan, kami menghimbau mereka untuk segera pulang kerumah masing masing dan tidak nongkrong terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kenakalan remaja.


Di tempat terpisah Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin, S.H.,M.H mengajak kepada para orang tua peduli dan mengawasi secara ketat pergaulan anaknya supaya tidak terjerumus dalam pergaulan bebas, jangan sampai ikut-ikutan, karena mereka yang terlibat kenakalan remaja biasanya diawali salah pergaulan yang berujung pada tindak kejahatan. Tutup Kapolsek Kasemen. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top