Rabu, 22 November 2023

Temui Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot Patroli Dialogis


Serang // GebrakNasional.com - Bripka Aris selaku anggota Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten Sambangi warga desa di wilayah Kecamatan Kasemen sekaligus mengajak berdialog bertukar informasi terkait sosial dan kamtibmas di lingkungan Masyarakat. Rabu (22/11/2023)


Dalam patrolinya tersebut , petugas Patroli berhenti di Kelurahan Bendung Kecamatan Kasemen untuk memantau situasi dan Rumah milik warga untuk berdialogis dan memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat yang sedang santai di rumah tersebut agar berhati-hati dan waspada terhadap terhadap aksi kejahatan yang sewaktu-waktu bisa terjadi.


Kegiatan ini bertujuan untuk bertukar Informasi dan memberikan langkah-langkah pencegahan tindak kriminalitas, seperti pencurian, penipuan, dan narkoba. serta mengingatkan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan dilingkungan masyarakat desa, serta mengajak masyarakat untuk melibatkan diri dalam menjaga lingkungan sekitar.


Ditempat Terpisah Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin,S .H.,M.H mengatakan, ” Ya, Kami Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten secara rutin melaksanakan sambang dan patroli dialogis kepada warga di sekitar wilayah Kecamatan Kasemen agar menciptakan kedekatan dengan masyarakat desa, serta menyampaikan pentingnya dalam menjaga keamanan, kenyamanan, dan ketertiban dilingkungan sekitar, ” ucap Kapolsek Kasemen.


Selain itu kami menyampaikan pesan Kamtibmas dilingkungan masyarakat untuk meningkatkan patroli di Malam hari dan mengaktifkan kembali Pos Siskamling di masing masing Kampung, sehingga terciptanya lingkungan aman, dan nyaman. ” tutup Kapolsek Kasemen.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top