Sabtu, 18 November 2023

Giat Sambang, Personil Polsek Kasemen Polresta Serkot Bersama Siswa Latja Diktukba Gel. II TA 2023 Kepada Warga

 


Serang // GebrakNasional.com - Kegiatan patroli personel Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten kali ini sedikit berbeda dengan melibatkan siswa latja dari SPN Polda Banten ikut dalam kegiatan patroli dan sambang ke warga di wilayah hukumnya, di Kampung padek Kelurahan Margaluyu Kecamatan Kasemen. Sabtu (18/11/2023)


Hal tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan siswa latja yang mana di tempat mereka latihan kerja mereka yaitu Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten siswa dapat mengaplikasikan pelajaran yang telah diterima dari SNP Polda Banten dalam hal ini kegiatan patroli.


Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin,S.H.,M.H mengatakan melalui latja siswa yang ada di Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten diikutkan dalam kegiatan Kepolisian seperti patroli, sambang, penyampaian penyuluhan pada fungsi Binmas, penyidikan pada fungsi Reskrim dan juga pada fungsi Intel yang mana kegiatan tersebut sudah sesuai anjuran dari SPN Polda Banten dengan tujuan ke depannya siswa tersebut saat dilantik menjadi anggota Polri sudah dapat mengerti dan memahami masing-masing fungsi di kepolisian.


Lebih lanjut Kapolsek Kasemen menjelaskan melalui kegiatan patroli tersebut siswa juga dapat secara langsung mengenali situasi dan kondisi lingkungan sekitar sehingga kedepannya saat mereka sudah menjadi anggota Polri dan melaksanakan tugas Kepolisian sudah terbiasa.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top