Jumat, 10 November 2023

Duduk Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Cipocok Jaya Polresta Serkot Sampaikan Imbauan Kamtibmas

 


Serang // GebrakNasional.com - Untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban serta mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas diwilayah Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang Bhabinkamtibmas Polsek Cipocok Jaya Bripka Sara melaksanakan kegiatan sambang dan patroli wilayah serta tatap muka dengan warga untuk berikan himbauan dan sampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung.


Seperti halnya kali ini, Bripka Sara menyambangi warga binaannya di Lingk. Lebak Kel. Cipocok Jaya Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang, Jum'at (10/11/23) 


Ngobrol santai dengan penuh keakraban sambil tertawa bersama warga, Bhabinkamtibmas menitipkan pesan kepada warga agar ikut berpartisipasi untuk membantu kepolisian dengan cara apa bila menemukan tindak kejahatan di kampung binaan ataupun di jalanan agar menghubungi Bhabinkamtibmas atau Kantor Polisi terdekat.


Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K melalui Kapolsek Cipocok Jaya Kompol Edi Susanto, SH.,MM menerangkan Bhabinkamtibmas harus selalu hadir di tengah tengah masyarakat sebagai bentuk kepeduliannya terhadap masyakarat yang sudah peduli terhadap keamanan lingkungannya, dengan hadirnya polisi maka warga akan merasa senang dan semakin erat hubungan mereka dengan Polri


“Sudah menjadi kewajiban selaku Bhabinkamtibmas yang bertugas di desa untuk memberikan informasi-informasi dan himbauan sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif di desa binaan” ucap Kapolsek.


Selain itu, Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh jajaran di wilayah agar terus mengajak masyarakat bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman, sehingga diharapkan kondusifitas tetap terjaga.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top