Jumat, 18 Agustus 2023

Warga Perumnas BCK RT 004 RW 010 Kompak Meriahkan HUT RI ke-78


Cilegon // GebrakNasional.com - Ada rutinitas positif yang dilakukan warga Perumnas Bumi Cibeber Kencana (BCK) RT 004 RW 010 untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78.  Yaitu dengan cara mengadakan jalan santai dan perlombaan bersama dengan warga. 


Seperti yang dikatakan Pa Masrik, Ketua RT setempat bahwa kegiatan jalan santai ini dilakukan untuk menjaga kekompakan warga. "Jalan santai ini pertama dilakukan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, kedua agar warga disini juga jadi sehat, kemudian juga untuk menjaga kekompakan sesama warga RT. 004," ujarnya saat ditemui di Bunderan Perumnas, Jumat (18/08).


Lebih lanjut, Masrik juga menjelaskan bahwa RT 004 selalu mengadakan jalan santai setiap momen 17 Agustusan. "Jalan santai ini dari tahun ke tahun selalu kita adakan di setiap tanggal 17 Agustus, jadi ini rutinitas yang positif untuk warga juga," katanya.


Selain mengadakan jalan santai, dijelaskan Masrik akan diadakan lomba-lomba. "Seperti yang biasa dilakukan seluruh masyarakat Indonesia yang berbahagia terhadap momen kemerdekaan RI, kita juga mengadakan lomba-lomba sebagai ajang memeriahkan peringatan 17 Agustus 1945," ujarnya.


Masrik berharap dalam momen kemerdekaan Indonesia ini warganya tetap rukun. "Saya berharap dengan bertambahnya usia kemerdekaan negara kita ini, warga saya akur dan rukun sehingga menjadi lingkungan yang sehat dan menjadikan warga yang merdeka sepenuhnya," harapnya.


Sementara itu perwakilan pemuda di RT tersebut, Ganendra Satya mengatakan momen kemerdekaan ini bisa dijadikan ajang berkumpul warga. "Peringatan HUT RI ini menjadi ajang berkumpulnya warga, dari yang tua, muda dan anak anak semua berkumpul tumpah ruah disini, ramai dan seru sekali," tuturnya.


Sebagai pemuda, Nendra sapaan akrabnya sangat menyambut positif kegiatan ini. "Sebagai pemuda tentunya saya sangat menyambut positif kegiatan ini, karena kita bisa berkompetisi dalam lomba-lomba yang diadakan di RT kami, semoga pemuda disini bisa mengartikan arti kemerdekaan yang sesungguhnya, sehingga pemuda bisa menjadi penerus bangsa yang positif," pungkasnya.


Sebagai informasi, jalan santai dilakukan dari Pos RT sampai dengan Bunderan Perumnas kemudian balik lagi ke Pos RT yang akan dilanjutkan dengan lomba-lomba. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top