Senin, 21 Agustus 2023

Walikota Serang Melakukan Penandatanganan Bersama Dalam Program Percepatan Penuntasan Wajib Belajar 12 Tahun


Serang // GebrakNasional.com - Walikota Serang Dr. H.Syafrudin, S.Sos., M.Si., Melakukan Penandatanganan Bersama Dalam Program Percepatan Penuntasan Wajib Belajar 12 Tahun Tingkat Kota Serang Tahun 2023. Senin, 21/08/2023.

Walikota Serang mengungkapkan bahwa "Kegiatan penandatanganan bersama tersebut merupakan kegiatan lanjutan dari program Aje Kendor Sekolah yang diselenggarakan oleh USAID ERAT, yang ditujukan untuk mengembalikan anak yang sudah tidak bersekolah atau putus Sekolah untuk kembali bersekolah." Ungkap Walikota


Pemkot Serang sudah mewajibkan anak-anak kita untuk wajib belajar dua belas tahun, dimulai dari tahun-tahun sebelumnya dan masih berjalan hingga saat ini. Oleh karena itu hari ini dituntaskan programnya untuk anak-anak kita yang sudah bersekolah namun dipertengahan jalan terputus sekolahnya. Ucap Walikota

Kami harap dengan terselenggaranya program wajib belajar 12 Tahun di Kota Serang dan Program Aje Kendor Sekolah ini dapat menyongsong program Pemerintah Pusat dalam menuju Indonesia Emas Tahun 2045 mendatang. Lanjutnya


Tantangannya hanya karena anak anaknya ada yang malas saja, mudah mudahan dengan program ini anak-anak yang malas menjadi termotivasi untuk terus semangat belajar. Tutup Walikota Serang Dr. H.Syafrudin, S.Sos., M.Si. (Asep/Wie).

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top