Sabtu, 19 Agustus 2023

TK Purnama TBL Ikuti Karnaval Dalam Rangka Menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-78 Tahun

Serang // GebrakNasional.com - Anak-anak TK antusias riang gembira mengikuti karnaval dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 Tahun.

Acara karnaval tersebut diselenggarakan di Transmart Ciceri Kota Serang dengan penuh semangat yang dihadiri oleh beberapa anak-anak TK Se-Kecamatan Serang.


Salah satu Taman Kanak-Kanak (TK) yang mengikuti karnaval tersebut adalah TK Purnama Komplek TBL Kota Serang.

Kepala Sekolah TK Purnama TBL Feni Feratania Arisani, S.Pd.AUD mengatakan bahwa "Kegiatan karnaval tersebut merupakan bagian dari agenda tahunan TK Purnama TBL dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI serta memperkuat program P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dalam Kurikulum Merdeka. Ucapnya


Tidak hanya peserta didik, para orang tua juga turut ambil bagian dengan kompak mengenakan kostum merah putih yang menghiasi jalan saat mengikuti karnaval bersama anak-anak mereka. Ujarnya

Anak-anak sangat antusias mengikuti karnaval ini, mereka sangat senang dan gembira berjalan kaki dengan teman-temannya, meskipun capek tetapi sangat terhibur. Katanya


Tidak hanya memberikan kesenangan semata, kegiatan ini juga mendapat tanggapan positif dari para orang tua peserta didik. Mereka merasa bahwa acara seperti ini dapat membantu menanamkan semangat nasionalisme sejak usia dini kepada anak-anak mereka. Lanjutnya

Dalam akhir pernyataannya, Kepala Sekolah TK Purnama TBL menyampaikan Ucapan Selamat Ulang Tahun yang ke-78 Tahun Bagi Indonesia. "Selamat HUT ke-78 Indonesiaku tercinta, mari kita terus melaju untuk Indonesia maju," Pungkas Feni Feratania Arisani, S.Pd.AUD selaku Kepala Sekolah TK Purnama Komplek TBL Kota Serang. (Hendi/Wie)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top