Serang // GebrakNasional.com - Dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban di desa binaannya, Jajaran Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Polda Banten melaksanakan Rapat kordinasi 3 pilar di Kantor Desa Waringinkurung Jaya dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke 78.
Hadir dalam giat rapat Bripka Aditya Kurniawan (Bhabinkamtibmas Desa Waringinkurung), Harun (Kades Ds. waringinkurung) dan Serma Martono (Babinsa Ds. Waringinkurung)
Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Kepala Desa Waringinkurung melaksanakan rapat untuk membahas segala persoalan yang ada di wilayah Desa Waringinkurung dan dicarikan solusinya.
Tiga pilar yang berada di wilayah Desa Waringinkurung ini menggelar koordinasi di Teras Kantor Desa Waringinkurung, Rabu (09/08/2023) sekitar pukul 13.00 Wib. Mereka membahas berbagai permasalahan lingkungan yang menonjol saat ini dan mengajak warga selalu menjaga, memelihara, meningkatkan keamanan dan ketertiban.
Bripka Aditya Kurniawan dalam kesempatan tersebut mengatakan, sinergitas peran Tiga Pilar Desa Waringinkurung harus berkomitmen mewujudkan Kamtibmas dan membangun kemitraan agar tercipta wilayah yang aman dan kondusif.
“Mari kita bangun kebersamaan demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Waringinkurung serta kita harus meningkatkan kewaspadaan untuk mengantisipasi segala bentuk permasalahan yang terjadi ditengah masyarakat ” Ujar Bhabinkamtibmas .
Dengan demikian, katanya, ada sinergitas dan kemitraan untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta menyelesaikan berbagai permasalahan dan persoalan di tengah masyarakat.
Ditempat terpisah, Kapolresta Serkot Kombes Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K, M.H, M.I.K melalui Kapolsek Waringinkurung AKP Raden Suyanto mengatakan, sangat mengapresiasi dan mendukung langkah tiga pilar Kamtibmas untuk membangun kebersamaan dan sinergitas kemitraan dengan melakukan kegiatan di masyarakat bersama - sama.” Pungkasnya.
(Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar