Jumat, 18 Agustus 2023

" Lestarikan Negeri Peduli Penghijauan Sejak Dini", Polsek KSKP Merak Melakukan Penanaman Bibit Pohon Glodokan


Cilegon // GebrakNasional.com - Penanaman 10 bibit pohon glodokan tiang tersebut dilakukan di Lingkungan Masjid Kramat Syekh Jammaludin di area Pelabuhan Merak. Jum'at (18/08/2023).


Kepala KSKP Pelabuhan Merak IPTU. R.M Wisnu Bramantyo di kesempatan ini mengatakan, aksi penanaman pohon penghijauan ini merupakan instruksi dari Mabes Polri di setiap lingkungan Polsek dan Polres masing-masing.


"Hari ini kami KSKP Pelabuhan merak polres cilegon menindaklanjuti intruksi Mabes Polri yakni dengan lakukan Kegiatan penanaman bibit 10 bibit Pohon glodok tiang di lingkungan Masjid kramat Pelabuhan merak." Terangnya.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Eko Yulianto Manager UAJK PT. ASDP Pelabuhan Merak, Abdul Hamid DKM Masjid Kramat Pelabuhan Merak dan seluruh jajaran KSKP Pelabuhan xMerak.


Kapolsek juga menambahkan, Penanaman bibit pohon yang dilakukanya tersebut kedepannya akan memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang berkunjung ke lokasi tersebut.


"Penanaman bibit pohon ini kedepannya akan sangat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di sekitar masjid dan juga para wisatawan yang berkunjung." Paparnya.


Dirinyadpun berharap agar masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan demi kesehatan bersama.

"Jagalah lingkungan di sekitar kita, kare na bagaimanapun lingkungan ini yang memberikan kita hidup dan kehidupan." Pungkasnya.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top