Jumat, 04 Agustus 2023

Ciptakan Situasi Kondusif, Polsek Kramatwatu Polresta Serkot Lsksanakan Operasi Gabungan

 


Serang // GebrakNasional.com - Anggota piket Polsek Kramatwatu Polresta Serkot Polda Banten melaksanakan apel di koramil kramatwatu dalam rangka persiapan melaksanakan patroli gabungan muspika kec.kramatwatu, Jumat (04/08/2023).


Kegiatan diawali dengan apel yang dipimpin oleh Danramil Kramawatu Kapten Jajang. Hadir dalam kegiata tersebut dari unsur TNI - Polri beserta Pol PP Kecamatan kramatwatu. Kegiatan dilanjutkan Patroli KRYD diwilayah Hukum Polsek Kramatwatu.


Untuk sasaran dalam kegiatan patroli tersebut ialah: Tempat Rawan Tindak Pidana C.3 dan C.5,Geng Motor,Balapan Liar, Tawuran.


Sedangkan untuk Rute Yang Dilalui pada kegiatan tersebut:JL.Raya Tasikardi Desa Margasana Pertigaan Dermayon Desa Pamengkang/Perbatasan Kec.Kramatwatu dan Kec.Kasemen,JL. Raya Lingkar Selatan Desa Serdang,JL. Raya Serang Cilegon Wulandira Desa Wanayasa.


Maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut ialah:Terciptanya situasi Kamtibmas yang Kondusif,Masyarakat merasa aman dan nyaman dari gangguan kamtibmas, meminimalisir kejahatan yang di lakukan pada malam hari.


Hasil yang dicapai pada kegiatan tersebut adakah: memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,Terwujudnya komunikasi aktif antara Muspika Kec.Kramatwatu dengan Masyarakat.memujudkan kekompakan antar instansi di muspika kec.kramatwatu.


Sementara itu Kapolresta Serkot Kombes Pol Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Kramatwatu Kompol Salahuddin, S.Sos., M.Si., mengatakan "kegiatan patroli gabungan sangat baik karena bisa menekan angka kejahatan dan kekompakan antar instansi bisa terjaga serta selain hubungan yang baik antara warga masyarakat dengan Polri, anggota Polsek Kramatwatu Polresta Serkot juga akan segera mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kramatwatu Polresta Serkot". (Wie/Red)


Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top