Kamis, 24 Agustus 2023

Ciptakan Harkamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot Patroli Malam

 


Serang // GebrakNasional.com - Untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas di daerah Hukum Polsek Kasemen Polresta Serkot anggota Bhabinkamtibmas melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif, salah satunya dengan kegiatan Patroli malam, Kamis (24/08/2023)


Seperti yang dilakukannya Bhabinkamtibmas Kelurahan Terumbu Briptu David yang melaksanakan patroli malam dengan menyusuri jalan di titik titik rawan Kamtibmas seperti jalur Kilasah Terumbu, perbatasan jembatan Kilasah dan perbatasan Kuraham Sawah Luhur Kecamatan Kasemen Kota Serang.


Kapolresta Serkot Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin,S.H.,M.H Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot ditekankan selalu sambang/silaturahmi untuk menyampaikan pesan Kamtibmas serta menjaga kondusifitas di wilayahnya masing-masing.


Dalam kegiatan patroli dialogisnya, Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot menyampaikan pesan dan himbauan kepada warga yang kedapatan sedang ngumpul/nongkrong di jalan maupun di warung agar segera pulang jangan sampai nongkrong larut malam untuk menghindari kelompok gank motor/tawuran. Dan berpesan kepada warganya agar selalu menjaga wilayahnya aman dari pelaku kejahatan seperti C3, gank motor, tawuran dan menjauhi narkoba. Agar selalu berhati hati dan meningkatkan Kewaspadaan.


Agar berkoordinasi selalu dgn Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot apabila ada Kejadian yg menonjol segera melaporkan kepada pihak Kepolisian terdekat atau bisa melalui call center 110,” ujar anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot. (Wie/Red)



Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top