Pandeglang // GebrakNasional.com - Warga Masyarakat sangat mendambakan kehadiran Polri dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan hadirnya petugas Kepolisian, terutama di malam hari, masyarakat akan merasa tenang merasa terlindungi dari berbagai macam bentuk gangguan kamtibmas, Sabtu (05/08/2023).
Pada kamis malam jumat ini , Personil piket Polsek Bojong melaksanakan patroli malam yang dilakukan oleh Bripka Mahmut dan brigadir Randy dengan tujuan guna menjalani tugas preventip dari tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas penyakit masyarakat ( pekat ) di malam hari seperti miras, balap liar, sajam , premanisme, judi dan prostitusi.
Pada kesempatan patroli kali ini dilaksanakan dengan metode patroli sambang dan dialogis untuk memberikan himbauan dan pesan kamtibmas dengan mendatangi dan menjumpai warga dan sekelompok remaja yg masih nongkrong di waktu tengah malam , dimana warga diberikan himbauan Harkantibmas sedang Anak remaja diberikan himbauan melarang membawa barang tajam, minum minuman keras ( miras ) ataupun penyalah gunaan Narkoba, serta harus kembali pulang ke rumahnya masing masing, agar tidak mengganggu warga masyarakat lainnya yg sedang beristirahat.setelah beraktipitas di siang hari.
Perugas patroli menyampaikan bahwa untuk menjaga dan memelihara kamtibmas tetap terjaga sangat dibutuhkan peran serta seluruh komponen masyarakat ,tuturnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar