Jumat, 14 Juli 2023

" Jumat Curhat" Berdiskusi dan Dengar Keluhan Warga, Cara Polsek Walantaka Polresta Serkot

 


Serang // GebrakNasional.com - Polsek Walantaka polresta serkot Polda Banten, melaksanakan Jumat Curhat di Lingkungan Cibetik Kelurahan Pabuaran Walantaka Kota Serang, Jumat (14/07).


Kapolresta serkot polda banten Kombes Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Walantaka polresta serkot polda banten IPTU Juwandi, S.H., menuturkan bahwa kegiatan jumat curhat rutin kami laksanakan untuk mengetahui siatuasi kamtibmas dan keluhan warga dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kecamatan Walantaka.


Pada kesempatan tersebut Kapolsek Walantaka Iptu Juwandi Kanit Binmas Bripka Agus dan Bhabinkamtibmas brigadir Fargob bersama Warga 

Berdialog santai membahas situasi kamtibmas dan lain-lain.


Polsek walantaka polresta serkot dengarkan keluhan-keluhan dari masyarakat untuk kemajuan lingkungan dan institusi Polri yang Presisi.


Jika memang ada keluhan untuk ketua Rt dan Rw bisa langsung menghubungi Bhabinkamtibmas untuk mencari pemecahan masalah yang ada.


Alhamdulillah warga masyarakat walantaka sampai hari ini tidak ada yang di keluhkan baik itu terkait kamtibmas karena warga selalu giatkan Ronda bersama atau pun perihal pelayanan yang di berikan oleh kelurahan.


Kami harap tetap bersama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Jumat Curhat adalah wadah komunikasi yang baik dengan warga bisa berkomunikasi langsung mencari solusi dengan permasalahan yang ada. Tutup Kapolsek Walantakan polresta serkot Iptu. Juwandi.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top