Jumat, 02 Juni 2023

Satlantas Polresta Serkot Atur Lalu Lintas Jalur Wisata

 


Serang // GebrakNasional.com - Selama libur panjang, Satlantas Polresta Serkot melakukan pengaturan dan penjagaan lalu lintas di jalur wisata, Jumat (02/06).


Karena diprediksi, akan banyak masyarakat menghabiskan libur panjang untuk datang ke berbagai objek wisata.


"Kita tempatkan personil Satlantas Polresta Serkot ke sejumlah titik untuk pengamanan jalur arus wisata," ujar Kompol Try Wilarno, Kasatlantas Polresta Serkot, Jumat (2/5/2023).


Salah satu lokasi yang dijaga dan dilakukan pengaturan lalu lintas di pertigaan Ciomas, Kabupaten Serang, Banten.


Jalur tersebut merupakan jalan alternatif dari Kota Serang, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak, menuju Pantai Anyer maupun Carita.

"Hingga saat ini, situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas berjalan tertib, aman dan lancar," ucapnya.  (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top