Serang // GebrakNasional.com – Anggota polsek Polsek Aipda Sudibyo dan pak bhabinkamtibmas brigadir Sangaji mengatakan, “Jumat Curhat” saran yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah yang berkaitan dengan layanan kepolisian maupun tentang kamtibmas.
“Jumat curhat ini untuk menampung keluhan masyarakat Kecamatan Pontang Polsek Pontang terhadap Kepolisian. Bebas mau menyampaikan apapun yang berkaitan dengan layanan kepolisian,” tutur Aipda Sudibyo di Mushola Polsek Pontang, Jumat pagi menjelang siang hari (16/06/2023).
Dalam kegiatan jumat curhat, jajaran Polsek Pontang menyambangi wilayah tertentu untuk mendengarkan curhatan masyarakat baik tentang kamtibmas maupun pelayanan Polri terhadap masyarakat.
Curhatan masyarakat akan direspon secara langsung, seperti apabila ada keluhan mengenai pemeliharaan kamtibmas, dan pelayanan Polri kepada masyarakat diwilayah hukum Polsek Pontang.
Kegiatan Jumat Curhat tersebut di Respon Positif oleh masyarakat karena dengan kegiatan tersebut masyarakat dapat langsung menyampaikan keluh kesahnya tentang kamtibmas maupun pelayanan Polri kepada masyarakat Kecamatan Pontang.
Dan kami menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa bersama-sama menjaga harkamtibmas dilingkungan agar ketertiban, kenyamanan dan keamanan selalu terjaga.
“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan, partisipasi dan masukan dari tokoh masyarakat, kami juga berharap seluruh lapisan masyarakat dapat membantu dan ikut menjaga Kamtibmas di Kecamatan Pontang, ucap Aipda Sudibyo.
(Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar