Pandeglang // GebrakNasional.com - Guna meningkatkan iman dan taqwa, personil Polsek Cimanggu Bripka Asep Saprudin (Kanit Binmas Polsek Cimanggu) rutin melakukan kegiatan pengajian dengan masyarakat kecamatan Cimanggu, MUI ,tokoh tokoh,Muspika kecamatan Cimanggu di masjid Nurulfallah kp, padali desa Padasuka Kec.Cimanggu Kab. Pandeglang, Banten Minggu (28/05/2023).
Pengajian dan pertemuan dengan warga dan para warga yang mengikuti pengajian rutin bulanan bersama.
Kapolsek Cimanggu IPTU Supriyadi mengatakan personil polsek Cimanggu dengan bergantian atau terjadwalkan rutin melaksanakan pengajian dan kunjungan ke rumah warga masyarakat dalam upaya mewujudkan kedekatan dengan masyarakat dan situasi wilayah hukum polsek Cimanggu aman dan kondusif.tutupnya.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan pengajian dan pertemuan pada warga dengan melakukan kunjungan ke rumah warga masyarakat dan mengikuti pengajian di masjid dapat berdampak positif selain menjaga harkamtibmas juga meningkatkan iman dan taqwa serta kehadiran sosok polri di desa sangat dirasakan keberadaannya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar