Rabu, 05 April 2023

Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Gelar Patroli Dialogis


Serang // GebrakNasional.com - Personil Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Polda Banten melaksanakan Patroli Dialogis KKRYD (Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan) dalam rangka Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Daerah Hukum Polsek Waringinkurung terhadap daerah rawan kejahatan dan antisipasi balapan liar serta geng - geng motor, pada hari Rabu malam (05/04/2023).


Kegiatan Patroli Dialogis KKRYD yang dipimpin oleh Aipda Budi Kurniawan bersama Brigpol Frisma Febriana Putra dengan kekuatan sebanyak 2 personil Polsek Waringinkurung dengan sasaran pertokoan, waralaba, perumahan dan daerah rawan kriminalitas di wilayah hukum Polsek Waringinkurung.


Kapolsek Waringinkurung AKP Engking Yudhiana dilokasi berbeda menyampaikan dalam giat tersebut bentuk antisipasi atau pencegahan terhadap kejahatan jalanan seperti jamret atau kejahatan jalanan, perampokan, penipuan, pencurian dan antisipasi balapan liar serta mengedukasi masyarakat agar tidak percaya dengan berita - berita hoax di wilayah hukum Polsek Waringinkurung.


Lokasi atau sasarannya tujuan Patroli KKRYD yaitu perumahan adalah wilayah atau daerah yang rawan kejahatan dan antisipasi balapan liar serta daerah sering terjadinya kriminalitas atau ganguan kamtibmas.


Kapolsek Waringinkurung juga menerangkan tindakan yang dilakukan dalam pelaksanaan Patroli Dialogis Tersebut pihak Polsek Waringinkurung melakukan pemeriksaan kendaraan atau orang yang dicurigakan dan barang bawaannya dilokasi itu serta juga memantau tempat tempat yang dianggap rawan kejahatan yang berada di Kecamatan Waringinkurung.


Hasil yang ingin di capai dalam Patroli Dialogis tersebut terciptanya Daerah hukum Polsek Waringinkurung aman dan kondusif. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Back to Top