Selasa, 11 April 2023

Jaga Kondusifitas Jelang Berbuka Puasa Personil Polsek Waringinkurung Laksanakan Patroli


Serang // GebrakNasional.com - Personil Polsek Waringinkurung Polresta Serkot Polda Banten di pimpin langsung patroli menjelang Buka Puasa oleh Kanit Samapta Ipda Juwedi beserta anggota, Selasa ( 11/4/2023 ).


Dengan cara mobile, kegiatan patroli harkamtibmas menjelang berbuka puasa tersebut di sejumlah tempat penjual makanan untuk berbuka puasa di sepanjang jalan Desa Waringinkurung Kecamatan Waringinkurung Kabupaten Serang.


Kapolresta Serkot Kombes Pol Nugroho Arianto,S.I.K, M.H melalui Kapolsek Waringinkurung AKP Engking Yudhiana mengatakan, kegiatan patroli menjelang berbuka puasa untuk mencegah terjadinya berbagai macam bentuk gangguan kamtibmas.


”Patroli menjelang berbuka puasa tersebut kita lakukan setiap hari selama bulan ramadhan ke sejumlah titik - titik keramaian seperti tempat warga berburu takjil, tempat tempat warga nongkrong menunggu berbuka puasa dan juga beberapa titik lainnya yang disinyalir rawan terhadap terjadinya gangguan Kamtibmas,” ungkapnya.


Dalam kesempatan patroli tersebut selain antisipasi kerawanan Kamtibmas, juga menghimbau apabila menemukan atau mengetahui adanya tindakan kriminal agar segera melaporkan ke Pihak kepolisian.


“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada, selalu berhati hati dengan barang bawaan seperti memarkirkan kendaraannya serta barang berharga lain” Tutupnya.


Selain menjaga kamtibmas Kanit Samapta Polsek Waringinkurung mensosialisasikan terkait larangan pengguana kenalpot Brong, agara masyarakat memahami dengan adanya larang kenalpot Brong. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top