Rabu, 15 Maret 2023

Polres Pandeglang Gelar Latihan Perdaspol Guna Tingkatkan Disiplin dan Kemampuan Personil

 


Pandeglang // GebrakNasional.com - Kegiatan pelatihan ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Pandeglang AKP Satir, sebelumnya seluruh personel diberikan APP serta penyegaran mengenai materi pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) bersumber pada Peraturan Dasar Kepolisian (Perdaspol), kemudian gerakan dasar yang dipraktekkan adalah sikap sempurna, sikap istirahat ditempat, sikap langkah tegap dan hormat kanan, Rabu (15/03/2023).


Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah melalui Kasat Binmas Polres Pandeglang AKP Satir mengatakan, “Latihan PBB yang dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan keseragaman, disiplin, kebersamaan dan kekompakkan dalam pergerakan pasukan, disamping itu hal tersebut sekiranya dapat diimplementasikan dalam pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian dalam hal memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat secara maksimal.“


Lebih lanjut AKP Satir menjelaskan, “Selaku prajurit Bhayangkara seyogyanya setiap personel harus mampu menguasai dan melaksanakan setiap gerakan dalam PBB secara baik dan benar, karena dalam melaksanakan baris berbaris tersebut terkandung nilai-nilai kedisiplinan dan loyalitas melalui setiap langkah yang seragam dan seirama yang dibarengi dengan kekompakkan.“


“jadi gerakan baris berbaris yang dipraktekkan sesuai Perdaspol apabila dipraktekkan dengan sungguh-sungguh dalam pelaksanaan tugas di lapangan akan berdampak positif dan sesuai dengan harapan masyarakat bahwa Polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat tanpa pamrih serta selaku penegak hukum yang dapat dipercaya.“ ujar AKP Satir. 


Dalam pelaksanaan latihan tersebut, setiap personel diajarkan bagaimana seharusnya berkonsentrasi dalam mendengarkan aba-aba kemudian merespon dengan cepat dan membuat gerakan sesuai instruksi yang diterima guna menghindari kesalahan saat pergerakan dalam pasukan.


“Saya ingatkan agar personel dapat menyerap makna dari latihan ini serta dapat mengaplikasikan dilapangan, sehingga diharapkan tidak lagi ada anggota yang melakukan pelanggaran disiplin maupun perbuatan pidana yang nantinya dapat merugikan Institusi Polri, diri sendiri maupun keluarganya.“ tutup Kasat Binmas AKP Satir. (Wie/Red)


Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top