Serang // GebrakNasional.com - Kanit Sampata Ipda Juwedi bersama Kanit Reskrim Ipda Jamain, S.H melaksanakan sambang desa dan bersilaturahmi kerumah Kepala Desa Sambilawang Bapak Hambali di desa Sambilawang Kecamatan Waringinkurung Kabupaten Serang, Selasa, (06/03/2023).
Dalam kesempatan tersebut Kanit Samapta mengajak kepada Kepala Desa Sambilawang sebagai mitra tugas kepolisian di tingkat desa, untuk bersama sama menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif, supaya masyarakat semakin produktif.
Diharapkan Kepala Desa Sambilawang beserta perangkatnya agar selalu bersinergi dengan unsur Tiga pilar Desa sekaligus koordinasi dengan Muspika dalam menjaga dan menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), dengan meningkatkan kewaspadaan lingkungan masing - masing.
“Kita semua tentunya sepakat bahwasannya seluruh elemen harus bersinergi dalam menjaga dan menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Dengan meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan masing - masing,” ucapnya.
“Dengan kegiatan sambang dan silaturahmi seperti ini diharapkan tidak ada jarak antara warga masyarakat dengan anggota Polri, sehingga apabila ada permasalahan, warga tidak sungkan untuk menginformasikan situasi dan kondisi kamtibmas diwilayahnya,” Pungkasnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar