Rabu, 01 Maret 2023

Bhabinkamtibmas Polsek Waringinkurung Polresta Serang Kota Laksanakan Sambang DDS


Serang // GebrakNasional.com - Kegiatan Door To Door System (DDS) merupakan kegiatan sambang / kunjungan dari satu rumah ke rumah lainnya yang secara rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas untuk menjalin kemitraan dengan warganya guna mencari informasi yang berkembang sekaligus menyampaikan pesan - pesan Kamtibmas.


Seperti yang dilakukan oleh Bripka Febriana Eka Putra S.H Bhabinkamtibmas Desa Sampir saat menyambangi bapak Tufi selaku Tokoh Masyarakat di Kampung Baru Desa Samlir Kecamatan Waringinkurung Kabupaten Tangerang. Rabu (01/03/2023).


Dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan - pesan kamtibmas dan imbauan tentang penting nya menjaga keamanan di wilayah desa masing - mas agar terhindar dari gangguan kamtibmas.


Bhabinkamtibmas berharap jika melihat atau mendengar ada gangguan kamtibmas sekecil apapun agar segera melaporkan ke Polsek Waringinkurung atau melalui Bhabinkamtibmas untuk segera ditindak lanjuti.


"Hal tersebut dalam rangka menindak lanjuti Perintah dan atensi Kapolsek Waringinkurung AKP Engking Yudhiana, agar memberikan arahan/ imbauan baik lisan maupun tertulis yang perlu dan harus disampaikan kepada masyarakat agar bersama - sama kita menjaga keamanan terutama dari pribadi sendiri dan juga orang lain supaya terciptanya situasi Harkamtibmas yang baik Dan Harmonis.” Pungkasnya. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top