Minggu, 26 Februari 2023

" Yuk Ngopi Wae" Bhabinkamtibmas Polsek Walantaka Polresta Serkot, Sambangi Pengelolah Gudang

 


Serang // GebrakNasional.com - Team Patroli Polsek Walantaka Polresta serkot Polda Banten, Bripka Preni  laksanakan patroli dan giat “Ngopi Wae”, dengan pengelola pergudangan, di wilayah kelurahan Lebak wangi, kecamatan walantaka, kota serang, Minggu (26/2/2023).


Kegiatan ” Ngopi wae” merupakan salah satu dari program yang di gulirkan oleh Kapolda Banten dalam rangka, lebih dekat dengan masyarakat dan mewujudkan bahwa polri berada ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan secara prima.


Team Patroli  Polsek Walantaka Bripka Preni, yang mewakili Kapolsek Walantaka IPTU Ferry Andriatna, S.H mengatakan, Kegiatan ini realisasi dari 12 program Kapolda Banten Yaitu Pendekar Banten ” yuk ngopi wae’.


” Dalam patroli kali ini kami Polsek Walantaka menyambangi pengelola pergudangan dalam realisasi giat “Yuk Ngopi Wae “, yang masuk dalam salah satu program Kapolda Banten yang bertema ” Pendekar Banten”, dengan tujuan adanya giat Yuk ngopi wae ini, akan terjalin sinergitas antara Polri dengan masyarakat, wujud kedekatan dan kehadiran polri bagi masyarakat dalam upaya memberikan pelayanan yang maksimal dan prima. ” ungkap Preni.


Lebih lanjut,  Polsek Walantaka, menambahkan, dengan adanya giat ini, Kepolisian sektor walantaka dapat menyerap informasi dari masyarakat secara langsung dan akurat, dengan target respon cepat bila terjadi gangguan Kamtibmas, dengan adanya kedekatan emosional dan sinergitas ini, di harapkan kedepannya akan tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif aman dan nyaman di wilayah kecamatan Walantaka.” tutup Preni, Sementara Pengelola Pergudangan , Heru, mengapresiasi atas kedatangan tim patroli Polsek Walantaka, yang diwakili Kanit Intelkam Polsek Walantaka, untuk melakukan pemantauan situasi Kamtibmas dan giat Yuk Ngopi Wae, semoga kedekatan ini dapat terus terjaga, terutama sinergitas dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.” ucap Heru.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top