Rabu, 15 Februari 2023

Unit Samapta Polsek Cikande Polres Serang Lakukan Penjagaan dan Pengaturan Lalulintas di Lokasi Rawan Macet


Serang // GebrakNasional.com - Untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan arus lalulintas pada jam sibuk, personel Unit Samapta Polsek Cikande setiap pagi dan sore hari diterjunkan untuk membantu personel Unit Lalulintas Polsek Cikande melakukan penjagaan dan pengaturan (Gatur) arus lalulintas kendaraan di sejumlah titik rawan kemacetan. Rabu (15/2/23).


Beberapa lokasi rawan kemacetan yang menjadi sasaran Unit Samapta untuk melakukan penjagaan dan pengaturan lalulintas seperti di Simpang Ambon, Simpang Asem dan Simpang Modern.


"Pengaturan arus lalulintas di lakukan pada saat jam masuk dan pulang karyawan di beberapa titik rawan macet seperti di persimpangan dan di depan pabrik atau perusahaan,” ungkap Ipda Rokhidi Panit 1 Samapta Polsek Cikande.


Lanjut Ipda Rokhidi mengatakan saat melakukan pengaturan arus lalin, personil Samapta juga memberikan himbauan kepada pengendara, khususnya roda dua agar berhati-hati dan selalu tertib berlalulintas untuk mencegah terjadinya laka lantas dan kemacetan.


"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas. Kami juga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan, wajib tertib berlalulintas." Tutupnya.

(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top