Cilegon // GebrakNasional.com - Guna Menjaga situasi tetap kondusif dan Mengantisipasi Berita yang sedang viral,Bhabinkamtibmas Kelurahan Citangkil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Brigadir Marisco senantiasa rutin melaksanakan sambang ke sekolah-sekolah,Rabu (01/02/2023).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Fauzan Afifi Mengatakan menjaga situasi agar tetap kondusif di daerah hukum Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten agar kegiatan Silahturahmi ke sekolah-sekolah perlu ditingkatkan untuk memberikan himbauan terkait dengan situasi yang sedang viral saat ini, sehingga Siswa/siswi merasa diayomi dan dekat dengan Polri, sehingga Polri semakin dicintai Masyarakat.
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Kelurahan Citangkil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Brigadir Marisco Mengatakan kepada Para Guru diharapkan jika menerima kunjungan dari orang yang tidak dikenal agar menanyakan dan mencatat identitas yang bersangkutan, maksud dan tujuan kunjungan serta dilakukan pemeriksaan administrasi dan dokumentasi”, ucapnya.
Sebagai antisipasi diharapkan para siswa tetap membawa bekal dari rumah dan menghimbau agar pada saat pulang sekolah dijemput oleh orang tua / keluarga, Tutupnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar