Pandeglang // GebrakNasional.com - Kegiatan Patroli yang dilaksanakan Polsek Picung kali ini menyasar para muda mudi yang nongrong di jalanan di sekitar pasar picung dan di sekitarnya dan juga tidak lupa warung buka 24 jam di sekitar Jalan Raya Picung, Minggu (18/12/2022).
Kapolsek Picung Iptu Aris Munandar SH mengatakan pihaknya rutin melakukan patroli waktu malam hari, untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti aksi kriminalitas 3C (curat, curas, dan curanmor).
“Kami arahkan anggota untuk setiap hari laksanakan patroli malam dengan sasaran pertokoan yang ada di jalur utama kec. Picung, guna mencegah terjadinya tindak kriminalitas,” kata IPTU Aris Munandar.
Petugas memberikan himbauan kepada Para muda mudi dan pramuniga/pelayan toko untuk tetap berhati-hati dan waspada terhadap aksi-aksi seperti pencurian dan perampokan.
Selain itu, petugas juga memberikan nomor telfon piket Polsek yang dapat dihubungi jika terjadi tindak kriminalitas.
Dengan kegiatan patroli ini diharapkan dapat memberikan rasa aman serta mencegah aksi kriminalitas, sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Picung. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar