Serang // GebrakNasional.com - Personil Polsek Jawilan Polres Serang Polda Banten melaksanakan kegiatan 'Jumat Curhat' perdana di kecamatan Jawilan Kabupaten Serang, Jumat (30/12/2022), jumat curhat digelar bertujuan mendekatkan antara Polisi dengan masyarakat.
Kegiatan yang dilaksanakan di kampung Bojot, Desa Bojot, Kecamatan Jawilan guna berdialog bersama warga, turut ihadiri Kapolsek Jawilan Iptu Dirga Abriawan S.Tr.,S.I.K, Kasium Aipda Firman, Bhabinkamtibmas Bripka Ataufik, Kepala Desa Bojot, Ketua Rt, Tokoh Masyarakat, Ketua MUI Desa Bojot dan Ibu - ibu PKK serta masyarakat.
Acara dikemas Obrolah Santai Curhat keluh kesah masyarakat seputar Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Jawilan Khususnya di lingkungan Masyarakat Desa Bojot ini, Kapolsek Jawilan Iptu Dirga Abriawan, S.Tr.K, S.I.K,.mengatakan, untuk tetap menjaga keamanan lingkungan dan himbau untuk aktifkan kegiatan pos ronda.
"Kami menghimbau untuk tetap menjaga kamtibmas, serta mengaktifkan kembali kegiatan poskamling guna mencegah dari tindakan kriminal d malam hari dan menghimbau kepada anak anak sekolah untuk tidak tawuran," pungkas kapolsek.
Kegiatan diskusi berjalan lancar tampak masyarakat dengan kidmat mengikuti acara tersebut. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar