Sabtu, 26 November 2022

Polres Serang Laksanakan Upacara Penutupan Latihan kerja (Latja) Siswa Sekolah Bintara Polisi

Serang // GebrakNasional.com - Bertempat di Lapangan hitam Polres Serang dilaksanakan Upacara Penutupan Latihan Kerja Siswa Diktukba (Pendidikan Pembentukan Bintara) Polri Gelombang II Tahun 2022 SPN Polda Banten. Sabtu, (26/11/2022) 

Kabag SDM Polres Serang Kompol Idrus Madaris bertindak selaku Inspektu upacara dalam pelaksanaan penutupan Latja tersebut.


Dalam arahanya Kabag SDM mengatakan saya selaku Kabag SDM Polres Serang atau yang mewakili Kapolres Serang beserta jajaran mengucapkan selamat kepada siswa di Tuban gelombang 2 Polri yang sudah melaksanakan latihan kerja di jajaran Polres Serang.

Hadirin dan peserta upacara yang saya hormati rasa syukur juga kita panjatkan kepada Tuhan Yang maha esa atas berakhirnya satu tahapan tugas bagi para siswa berupa Latihan Kerja yang telah berlangsung selama kurang lebih 20 hari, ditinjau dari aspek materi kegiatan yang dilaksanakan oleh para siswa, maka Latihan Kerja ini memiliki nilai yang saya anggap sangat penting dan strategis bagi kepentingan organisasi dan masa depan Polri.


Latihan Kerja yang memiliki fungsi membentuk keterampilan para personel dalam mengemban fungsi teknis kepolisian diharapkan mendukung terwujudnya personel Polri yang profesional dengan etos kerja dan perilaku terpuji seirama dengan tantangan tugas yang semakin kompleks.

Dengan tantangan tugas yang diperkirakan semakin berat tersebut maka diperlukan kader sumber daya manusia Polri yang senantiasa mampu menyesuaikan diri dalam segi kemampuan dan keterampilan sehingga dapat menjabarkan berbagai konsep operasional Polri yang telah ada untuk disesuaikan dengan pengangkutan tugas di lapangan, sehingga pelaksanaan tugas dapat dilaksanakan secara optimal sesuai harapan masyarakat yakni Polri yang benar-benar dapat dirasakan sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat serta penegak hukum yang profesional sehingga Polri makin dicintai masyarakat.

Hadirin peserta upacara yang saya hormati Saya yakin berbagai masukan dan pengalaman yang para siswa dapatkan dari hasil latihan kerja di Polres Serang ini, diharapkan akan melengkapi wawasan dan kemampuan dalam rangka mencapai tujuan pendidikan untuk mencetak Bintara Polri yang profesional dan handal, namun semuanya kembali pada kemauan kita bersama khususnya para siswa sekalian dalam menyerap berbagai pengetahuan yang diberikan untuk selanjutnya di aplikasikan dalam pelaksanaan tugas ke depan.

Saya merasa bangga bahwa pelaksanaan Latihan Kerja ini berjalan lancar dan tidak menemui hambatan maupun kendala yang berarti. Di samping itu para siswa telah dapat menyelesaikan tugasnya dengan tekun, penuh semangat disiplin serta dijiwai rasa tanggung jawab yang tinggi tanpa adanya pelanggaran.

Untuk itu saya ucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya serta ucapan selamat kepada para siswa yang sampai hari ini masih terlihat memancarkan semangat juang yang tinggi disertai kondisi kesehatan yang baik.

Saya atas nama kapolres Serang mengucapkan permohonan maaf apabila dalam pelaksanaan latihan kerja di Polres Serang ini ada yang tidak berkenan dan masih terdapat kekurangan tutupnya. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top