Minggu, 06 November 2022

Kabid Propam Polda Banten Pimpin Apel Persiapan Patroli Skala Besar di Polres Pandeglang

Pandeglang // GebrakNasional.com - Kabid Propam Polda Banten Pimpin Apel Persiapan Patroli skala besar di wilayah hukum Polres Pandeglang pada Minggu (06/11) dini hari. 

Kegiatan apel persiapan patroli skala besar tersebut dipimpin Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Ricko Junaldi didampingi Wakapolres Pandeglang beserta Pejabat Utama Polres Pandeglang, dan Juga Kaur Binplin Subbid Provos, anggota Bidpropam Polda Banten, serta peserta personel Polres Pandeglang. 


Adapun arahan yang disampaikan oleh Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Ricko Junaldi saat memimpin pelaksanaan apel persiapan patroli skala besar, "Kegiatan dilaksanakan dalam rangka menjaga kondusifitas Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polres Pandeglang,"kata Ricko. 

Meminta agar Polsek jajaran juga melakukan Patroli berskala besar seperti Polres, "Sebagai personel kita harus melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, yang mana diharapkan rekan - rekan semua dapat menjalankan tugas ini dengan rasa ikhlas dan penuh tanggung jawab," ujar Ricko. 

Sesuai dengan atensi dari Kapolda Banten agar seluruh jajaran melaksanakan kegiatan Rutin Yang di tingkatkan (KRYD), "Sebagai langkah antisipasi terhadap kejahatan jalanan di Wilayah Hukum Polres Pandeglang," ucap Ricko. 

Ricko juga menambahkan dalam pelaksanaan patroli rekan - rekan tidak perlu takut dalam mengambil tindakan dilapangan, "Tidak perlu takut dalam mengambil tindakanApabila menemukan hal - hal yang dapat memicu terjadinya gangguan Kamtibmas," tambah Ricko. 

Ricko berpesan agar dalam melaksanakan patroli malam ini tetap mempedomani Perkap No 1 tahun 2009 tentang penggunaan kekuatan diantaranya, "Kekuatan yang memiliki dampak deterrent atau Pencegahan, Perintah lisan, Kendali tangan kosong lunak, Kendali tangan kosong keras, Kendali senjata tumpul serta Kendali dengan menggunakan Senjata Api, " jelas Ricko. 

Diakhir, semoga pelaksanaan kegiatan patroli pada malam ini. "Dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan menjadi ladang ibadah untuk kita semua," tutup Ricko. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top