Pandeglang // GebrakNasional.com - Salah satu tugas Kepolisian untuk selalu menjaga Kamtibmas, Tim Patroli Polres Pandeglang kembali melakukan patroli malam, Minggu (06/11/22)
Kegiatan tersebut di ikuti oleh Kasat Polair Polres Pandeglang AKP Zul Ahmadi Ampera dengan melibatkan 25 personel yang terdiri dari Anggota Samapta dan Piket Fungsi.
Tim Patroli dan piket fungsi melakukan patroli malam dengan Rute wilayah yang rawan tindak kejahatan, itu bertujuan untuk meminimalisir laporan tidak pidana di wilayah rawan tindak pidana, sehingga dengan kehadiran patroli gabungan tersebut, polres Pandeglang bisa menjaga situasi Kamtibmas di wilkumnya tetap kondusif.
Kasat Polair Polres Pandeglang AKP Zul Ahmadi menyampaikan, patroli malam ini bertujuan agar terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif sehingga kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman, tuturnya.
“Patroli akan terus kami laksanakan demi terciptanya rasa aman dan nyaman, tetapi Polri butuh bantuan dan dukungan dari masyarakat untuk ikut berperan aktif dan melaporkan perkembangan situasi terkini di wilayah masing-masing,” ujarnya.
Lanjut Mantan Kasi Propam ini, patroli malam yang dilakukan secara mobile mendapatkan respon positif dari masyarakat, masyarakat merasa aman jika patroli dilakukan pada jam-jam rawan seperti malam hari, terangnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar