Minggu, 06 November 2022

Ciptakan Situasi Kondusif,Polsek Carenang Polres Serang Laksanakan Apel Gabungan Dengan Muspika dan Staf Desa Kecamatan Carenang

Serang // GebrakNasional.com - Anggota Polsek Carenang, melakukan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dilaksanakan dan Patroli Gabungan di wilkum Polsek Carenang,Polres Serang bersama unsur muspika dan pemerintahan desa yang ada di wilayah hukum Carenang dan Binuang, Minggu (06/11/22)

Menurut Kapolres Serang AKBP Yudha Satria,SH. S. Ik, melalui Kapolsek Carenang AKP Samsul Fuad, SH.MM, menjelaskan tujuan diadakannya apel kamtibmas bersama muspika dan pemerintahan desa yaitu untuk menjalin sinergis dan kebersamaan diwilkum Polsek Carenang.

“Apel bersama Polsek Carenang dengan Muspika dan seluruh Kepala Desa Sekecamatan Carenang dan Binuang dalam rangka menjaga keamanan,ketertiban wilayah hukum Carenang dan Binuang tetap kondusif dan mengantisipasi adanya kejadian-kejadian kenakalan remaja seperti gank motor serta menekan tindakan kejahatan curat, curas, dan curanmor,”jelasnya.

Lanjut Kapolsek Carenang, “Dengan adanya kesiapsiagaan kita, seluruh muspika dan desa sekecamatan Carenang dan Binuang ini,paling tidak kita mengurangi kesempatan para pelaku tindak pidana tersebut,itu tujuannya,”ungkapnya.

Lebih jauh Kapolsek yang dikenal humanis dan dekat dengan masyarakat ini menekankan perlunya peran serta Kepala Desa untuk menyampaikan himbauan kepada masyarakat.

“Himbauan yang perlu disampaikan kepada masyarakat melalui Kepala Desa, dengan situasi yang seperti ini jangan mudah percaya dengan informasi atau berita-berita hoax yang beredar di medsos,” tegasnya.

“Aktifkan dan tingkatkan kembali ronda siskamling di masing-masing RT dan kampung sehingga keamanan dan ketertiban di wilayah Carenang dan Binuang tetap kondusif,”pesan Kapolsek Carenang.

Sambung Kapolsek Carenang, “Apel siaga di malam-malam libur ini akan menjadi kegiatan rutin, ini yang kedua kali kita lakukan,minggu kemarin Alhamdulillah kita laksanakan dengan baik,”tuturnya.

Ucap Kapolsek Carenang“Insya Allah dengan kesepakatan dari muspika dan pemerintahan desa, ini akan menjadi kegiatan rutin di wilayah hukum Carenang dan Binuang,”jelasnya.(Wie/Red)


Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top