Selasa, 25 Oktober 2022

Pimpin Apel Pagi, Kapolsek Cikande Atensi Aksi Tawuran dan Gangster

Cikande // GebrakNasional.com - Apel pagi merupakan kegiatan rutin yang wajib dilaksanakan oleh setiap anggota Polri sebelum melaksanakan tugas, personel Polsek Cikande Polres Serang melaksanakan apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol Andhi Kurniawan,S.Pd. S.I.K., Selasa, (25/10/2022).

Dalam Kegiatan apel pagi tersebut, diawali dengan pembacaan Do’a sebelum melaksanakan tugas, pengecekan kehadiran personel dan dilanjutkan dengan arahan Kapolsek Cikande kepada seluruh anggota agar selalu menegakan disiplin, penuh rasa tanggung jawab saat melaksanakan tugas serta memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan tidak lupa meningkatkan ketakwaan agar dalam pelaksanaan tugas selalu dalam perlindungan Allah S.W.T

Lebih lanjut Kompol Andhi Kurniawan menjelaskan, “Kegiatan apel pagi sebagai bentuk sarana komunikasi langsung pimpinan kepada anggotanya dalam hal evaluasi pelaksanaan tugas, menyampaikan informasi baik yang bersifat perintah maupun Imbauan, Dan juga sebagai wadah untuk penilaian kedisplinan kepada setiap anggota.”

“Laksanakan tugas dengan tulus, Ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, jaga marwah kepolisian, dan berikan pelayanan prima kepada masyarakat. Serta jaga selalu kesehatan dan tetap semangat.” Lanjut Kapolsek.

Selain itu Kapolsek Cikande juga menyampakan atensi pimpinan terkait maraknya kenakalan ramaja seperti Tawuran dan Gengster. Untuk mencegah hal tersebut terjadi diwilayah hukum polsek Cikande, selain tugas patroli rutin, Kompol Andhi Kurniawan menekankan kepada anggotanya agar secara terus menerus untuk melakukan penyuluhan kenakalan remaja ke sekolah-sekolah serta lakukan kolaborasi dengan kepala desa, ketua RW dan Ketua RT untuk mengingatkan warga yang memiliki anak remaja untuk melakukan pengawasan dalam hal pergaulan putra-putrinya, jangan sampai terlibat perilaku kenakalan remaja. Ujarnya

“Terkahir Kapolsek memotivasi anggota laksanakan tugas dengan tulus, Ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab, jaga marwah kepolisian, dan berikan pelayanan prima kepada masyarakat. Serta jaga selalu kesehatan dan tetap semangat.” Tutup Cikande. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top