Serang // GebrskNasional.com - Kanit dan Panit Samapta Polsek Kramatwatu Polresta Serkot AKP Misnandar dan Iptu Saepudin melaksanakan patroli dialogis di kewilayahan dan sambang kepada Kepala Desa Lebakwana Kec. Kramatwatu Kab. Serang Bpk. Dahlan, Kamis, (20/10/2022).
Kegiatan sambang dialogis dirangkai dengan patroli yang dilakukan oleh Kanit dan Panit Samapta Polsek Kramatwatu Polresta Serkot AKP Misnandar beserta Iptu Saepudin tersebut bertujuan untuk memantau situasi Kamtibmas dan memberikan edukasi kepada warga.
Dalam kesempatan itu, Kapolresta Serkot Kombes Pol Nugroho Arianto, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Kramatwatu Kompol Eko Widodo, S.E., M.H., juga menghimbau kepada warga agar senantiasa selalu waspada dan siap siaga dalam menjalankan tugas jangan lengah yang bisa dimanfaatkan oleh para pelaku tindak kejahatan melakukan aksinya.
”Tingkatkan selalu keamanan di wilayah ini, agar tidak terjadi hal – hal yang mengganggu Kamtibmas dan kesejahteraan masyarakat” ujar Kapolsek.
Lebih lanjut, Kapolsek Kramatwatu Kompol Eko Widodo, S.E., M.H., menyampaikan, menjaga Harkamtibmas merupakan kewajiban kita bersama agar lingkungan selalu dalam situasi yang aman, damai, dan kondusif.
“Peran serta masyarakat dalam menjaga Harkamtibmas dilingkungan sangatlah diperlukan, apabila sewaktu – waktu terjadi Gangguan Kamtibmas (Guantibmas) dilingkungan segera menghubungi Bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat atau bisa langsung menghubungi Polsek Kramatwatu agar segera ditindak lanjuti” pungkasnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar