Cilegon // GebrakNasional.com - Bripka Budi Setiana Selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Samangraya Polsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten Duduk Bersama Warga Binaannya,membahas tentang Kamtibmas, Minggu (16/10/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Rifki Seftirian Yusuf Mengatakan bahwa dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah pemukiman selalu melaksanakan patroli dan juga dialogis bersama warga guna memberikan dan menyampaikan pesan Kamtibmas, hal tersebut dimaksudkan untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukumnya.
Dengan menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, diharapkan warga dapat secara bersama sama untuk ikut berpartisipasi dan peduli didalam menciptakan pengamanan swakarsa di lingkungan masing masing, tuturnya.
Demi ketertiban dan keamanan lingkungan tempat tinggalnya masing masing dan apabila menjumpai hal hal terkait potensi kerawanan terjadinya gangguan kamtibmas warga tidak sungkan untuk menyampaikan kepada aparat keamanan sehingga tidak langsung bertindak atau main hakim sendiri, tutupnya. (Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar