Jumat, 21 Oktober 2022

Jelang HUT Humas Polri, Humas Polres Pandeglang Gelar Bakti Sosial Bagi Sembako

Pandeglang // GebrakNasional.com - Humas Polres Pandeglang memberikan bantuan Sembako di Pondok Pesantren AR - ROSYiDYAH kelurahan Kadumerak, Jum,at  (21/10/2022).

Kegiatan tersebut digelar untuk memperingati HUT ke-71 Humas Polri yang jatuh pada bulan Oktober 2022 dengan tema ”Humas Polri Yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Maju”.

Humas Polres Pandeglang juga akan melakukan anjangsana ke beberapa tokoh masyarakat dan agama selama kegiatan ini berlangsung, dan memberikan pesan-pesan kamtibmas dalam bermedia sosial. Selain memberikan bantuan berupa sembako juga mengajak pihak pondok pesantren untuk mengadakan doa bersama.

Plt Kasi Humas Polres Pandeglang, IPTU Nurimah, mengatakan bahwa bantuan diberikan berupa paket Sembako guna membantu pondok pesantren, sehingga bisa membantu meringankan beban dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat.

Menurut Iptu Nurimah bantuan sembako ini akan disalurkan secara bertahap sejak hari tanggal 10 Oktober 2022 hingga hari ini, sedangkan paket yang disalurkan sebanyak 50 paket dan pembagian paket sembako di wilayah kabupaten Pandeglang, Ujar Iptu Nurimah.

“Kami berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat meski jumlahnya mungkin tidak seberapa,” kata Iptu Nurimah.

Iptu Nurimah menyampaikan, pemberian bantuan sosial itu merupakan rangkaian kegiatan yang digelar Humas Polres Pandeglang untuk memperingati HUT ke-71.

Di momen HUT kali ini, pihaknya berharap Humas Polres Pandeglang dapat memberikan pelayanan terbaik dan informasi seputar kepolisian kepada masyarakat Kabupaten Pandeglang.

Olehnya itu kami selaku Humas Polres Pandeglang mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tertib berlalulintas, bijak dalam bermedia sosial dan dampak dari naikknya BBM ini tentu pemerintah sudah pikirkan dengan semaksimal mungkin dan jagalah keamanan bersama serta ciptakan kondisi aman dan terekendali. Tutup Iptu Nurimah.(Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top