Pandeglang // GebrakNasional.com -Sebagai bentuk kepedulian dan kasih sayang kepada Masyarakat yang berada di Panti Jompo Aki Nini, Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, S.H.,S.I.K.,M.H, yang didampingi Kasat Lantas Polres Pandeglang AKP Jeany Viadiniati beserta personil memberikan bantuan sosial berupa sembako Kec. Cadasari Kab. Pandeglang. Jum’at, (9/09/2022) Siang.
Kapolres Pandeglang AKBP Belny dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan jiwa sosial dan rasa kepedulian terhadap sesama, serta sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap Panti Jompo yang ada di Pandeglang.
Kegiatan positif ini dapat terus berjalan, sehingga tali silaturahmi dengan warga masyarakat dapat terus terjaga.
“Meskipun sembako yang diberikan ini tidak seberapa, akan tetapi minimal dapat untuk meringankan beban hidup mereka dan membuat mereka tersenyum”, Ujar AKBP Belny
Kapolres Pandeglang AKBP Belny menyampaikan bahwa, kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif, karena dengan kegiatan ini, Masyarakat yang kurang mampu dapat merasa kehadiran dan kepedulian Polri terhadap mereka.
“Diharapkan juga, kegiatan ini dapat ditingkatkan serta diikuti oleh jajaran Polres Pandeglang, karena dengan begitu kita akan bisa lebih membantu meringankan beban hidup mereka,”tutup AKBP Belny.(Wie/Red)
Tidak ada komentar:
Tulis komentar