Selasa, 27 September 2022

Personil Polsek Lebak Gedong Hadiri Sosialisasi Dampak Mercury Terhadap Kesehatan Masyarakat


Lebak // GebrakNasional.com - Ps Kanit Binmas Polsek Lebakgedong Aipda Firdaus, Bhabinkamtibmas Desa Lebaksitu Brigadir Rully Nurdiansah, bersama Forkopimcam menghadiri Sosialisasi Dampak Mercury Terhadap Kesehatan, yang diselenggarakan di balai desa Lebaksitu, Kec Lebakgedobg. Selasa (28/09/2022)

Kegiatan ini dihadiri oleh Kasi Kesling dan kesjaor Dinkes Kab. Lebak, Sekmat Lebakgedong,Danposmil Lebakgedong, Kapuskesmas Lebakgedong, Bidan desa, Prades Lebaksitu, Tokoh agama, Tokoh masyarakat Serta masyarakat desa Lebaksitu.


Dalam kesempatan itu Ps Kanit binmas dan Bhabinkamtibmas menyampaikan kami selaku aparat Penegak Hukum mendukung sekali dengan adanya Sosialisasi Dampak Mercury  Terhadap Kesehatan Masyarakat.

Dimana tujuan sosialisasi tersebut diantaranya adalah agar masyarakat terbebas dari penyakit - Penyakit yang berbahaya karna terpapar oleh logam berat, dalam mewujudkan masyarakat yg sehat terbebas dari dampak mercury, perlunya sekali dukungan dan pelibatan dari berbagai pihak, dikarenakan kondisi ini menyangkut kesehatan kita 10 (sepuluh) tahun kedepan, serta tumbuh kembang anak cucu kita” jelas Ps Kanit Binmas

Bhabinkamtibmas desa Lebaksitu menambahkan, bahwa mercury hanya bisa digunakan untuk keperluan industri dan Bangunan yg tentunya telah diatur dalam peraturan perundang undangan, selain itu juga penggunaan mercury yg tidak sesuai peruntukannya, akan sangat berbahaya bagi kesehatan, mari kita sayangi diri, keluarga, anak cucu, Kesehatan memang bukan segalanya, namun Segalanya menjadi tak berarti ketika kita tidak sehat, Tutup Bhabinkamtibmas desa Lebaksitu Polsek Lebakgedong Brigadir Rully Nurdiansah. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top