Jumat, 02 September 2022

Kanit Binmas Polsek Cibaliung Polres Pandeglang Hadir Dalam Rapat Kootdinasi Di Puskesmas Cibaliung

Pandeglang // GebrakNasional.com - Kapolsek Cibaliung di wakili Kanit Binmas Polsek Cibaliung, Polres Pandeglang Polda Banten, Bripka Deden duduk bersama dalam menghadiri kegiatan Rapat koordinasi  di Puskesmas kecamatan Cibaliung, sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan sinergitas dan soliditas. Jumat (02/09/2022).

Kapolres Pandeglang Polda Banten AKBP Belny Warlansyah, S.H, S.I.K, M.H., yang saat ini diwakili oleh Kapolsek Cibaliung Polres Pandeglang Polda Banten AKP Pupu Syaripudin,S.H., di tempat terpisah membenarkan bahwa telah dilaksanakan kegiatan dalam rangka Rapat koordinasi d Puskesmas kecamatan Cibaliung, guna memperkuat jalinan silaturahmi dan komunikasi di tingkat Muspika  Kecamatan Cibaliung.

Dengan mengambil tempat di Puskesmas kecamatan Cibaliung, Jumat (02/09), hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, yaitu Kanit Binmas Bripka Deden , Camat Cibaliung  Lilik Subina , Sertu Arfan dari Koramil Cibaliung  berikut Undangan yg lainnya “Ungkap Pupu Syaripudin.

Adapun tujuannya diadakannya kegiatan tersebut di atas adalah untuk  meningkatkan sinergitas dan soliditas serta kemitraan dalam menjalin komunikasi yang baik di tingkat pimpinan wilayah Kecamatan  Cibaliung, termasuk sebagai sarana dalam menyampaikan pesan kamtibmas untuk bisa saling mengingatkan dan menjaga situasi yang kondusif di Desanya masing - masing, “Imbuhnya.

Kapolsek Cibaliung Polres Pandeglang  berharap dengan adanya kegiatan Rapat koordinasi  tersebut di atas, untuk   unsur Muspika semakin bisa meningkatkan kemitraan, sinergitas dan soliditas dalam menjaga kamtibmas, terutama di Daerah Hukum Polsek Cibaliung, “Ungkapnya. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Berita Terbaru

Back to Top