Kamis, 01 September 2022

Demi Keamanan Dan Ketertiban Polsek Cikedal Polres Pandeglang Lakukan Patroli

Pandeglang // GebrakNasional.com -- Polsek Cikedal Polres Pandeglang  Polda Banten melaksanakan patroli  dalam rangka antisipasi tindak kriminalitas di wilayah Kecamatan Cikedal. Patroli tersebut dilaksanakan secara mobile pada Rabu (31/8/2022).

Menurut Kapolsek  Cikedal  Polres Pandeglang Iptu Supriadi , Bahwa Patroli tersebut dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas salah satunya C3. Curat, Curas dan Curanmor di wilayah hukum Polsek Cikedal,” Ungkapnya.

Patroli  dilaksanakan oleh dua personel Polsek Cikedal Mereka yang terlibat diantaranya Bripka M Soleh  dan Briptu Ricky S.
“Petugas melaksanakan Patroli dialogis dan sambang kawasan Desa Babakanlor, Desa Dahu, Desa Cipicung  dan SPBU Cikedal , Ini bertujuan untuk antisipasi gangguan tindak kriminalitas konvensional C3,” katanya. (Wie/Red)

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Tulis komentar

Back to Top